Curug Gondoriyo Ngaliyan Semarang - Jika membicarakan tentang wisata alam di Jawa Tengah memang tak ada habisnya. Jawa Tengah memang terkenal akan potensi wisata alamnya yang begitu menawan. Kepopuleran tempat wisata alam di Jawa Tengah kususnya Semarang memang sudah tak diragukan lagi. Ditambah kontur alam perbukitan tentunya memiliki udara yang sejuk dan menjadi bius wisatawan untuk selalu kembali ke Semarang. Namun siapa kira, dibalik ramainya tempat wisata Semarang masih ada lokasi yang masih sangat asri. Tempat wisata alam tersebut adalah wisata air terjun atau Curug yang bernama Curug Gondoriyo Semarang.
Curug Gondoriyo Semarang Jawa Tengah memiliki banyak pesona yang dapat dinikmati wisatawan. Curug ini memiliki ketinggian sekitar 15 meter, sumber air curug ini berasal dari Sungai BSB (Bukit Semarang Baru) dan menyambung ke Sungai Beringin. Walaupun curug Gondoriyo memiliki aliran air yang cukup deras, namuan tetap menambah keindahan panorama curug ini.
Keindahan Curug Gondoriyo Semarang
Lokasi Curug Gondoriyo Semarang masih sangat asri, curug ini berada di area hutan rakyat menjadikan nuansa asri selalu terjaga terhindar dari polusi perkotaan. Salah satu air terjun di Semarang tidaklah terlalu tinggi hanya sekitar 15 - 20 meter-an. Walaupun begitu debit air di curug Gondoriyo ini cukup deras. Warna air terjun yang biru ke hijau - hijauan menambah pesona air terjun semarang ini. Selain itu didepan air terjun terdapat semacam kolam alami di bawah air terjun sangat cocok untuk berenang dan bermain air. Namun wisatawan harap selalu berhati-hati karena kedalaman kolam bisa mencapai 2 meter lebih. Tebing – tebing dan rimbunnya pepohonan yang hijau disekitaran curug juga menambah keindahan wisata alam di Semarang ini.
Bukan hanya itu saja, Wisata Air Terjun Gondoriyo / Curug Gondoriyo masih memiliki keindahan yang tak boleh terlewatkan. Curug indah di Jawa Tengah ini tidak hanya menyuguhkan keindahan alamnya saja, melainkan wisata ini menggunakan konsep Wisata Alam yang dipadukan dengan wisata buatan ala instagramable. Dulunya Curug Gondoriyo ini merupakan wisata alam biasa, kemudian dirombak oleh warga sekitar dan ditambah fasilitas-fasilitas penunjang sehingga kini Curug Gondoriyo menjadi salah satu tempat wisata menarik yang wajib dikunjungi.
Warga sekitar di Curug Gondoriyo sangat kreatif, bagaimana tidak. Dengan memadukan tempat wisata alam dengan wisata buatan menjadikan tempat wisata ini sangat cocok dikunjungi oleh wisatawan pemburu hunting foto. Di bagian bawah air terjun dilengkapi instalasi 16 buah lampu lampu yang membuat air terjun ini memancarkan cahaya yang warna warni. Selain itu warga sekitar juga menambahkan jembatan yang bernama jembatan mak comblang. Di atas jembatan atas dipasangi payung warna-warni dan lampu taman yang akan menyala di malam hari. Oleh karena itu Curug Gondoriyo merupakan wisata malam di Semarang Jawa Tengah.
Bukan hanya Keindahan Curug Gondoriyo yang menjadi magnet di tempat wisata ini. Di air terjun ini juga masih tersedia berbagai spot foto keren lainnya untuk mengabadikan momen bersama. Ditambah Fasilitas Curug Gondoriyo yang lengkap, HTM Curug Gondoriyo murah serta rute yang mudah menjadi nilai tambah di lokasi wisata ini.
Fasilitas Curug Gondoriyo Semarang
Fasilitas utama di Curug Gondoriyo tak lain adalah curug tinggi yang begitu indah. Namun tidak hanya itu saja. Walaupun curug ini masih tergolong baru, namun pengelola wisata sangat mengutamakan fasilitas bagi wisatawan. Dan di Curug Gondoriyo ini sudah tersedia fasilitas umum yang cukup memadai. Fasilitas umum seperti :
- Area Parkir
- Toilet
- Mushola
- Warung Makan
- Spot Foto Instagramable
- Dan lainnya
Untuk menikmati itu semua tentunya wisatawan perlu membayar tarif Harga Tiket Masuk Curug Gondoriyo yang sudah diterapkan oleh pengelola wisata. Namun tak perlu risau mengenai tiket masuknya, karena Curug Gondoriyo termasuk wisata murah meriah di Semarang.
Harga Tiket Masuk Curug Gondoriyo Semarang
Bagi wisatawan yang ingin segera mengunjungi Curug Gondoriyo, tentu tidak ada salahnya untuk mengetahui informasi HTMnya. HTM Curug Gondoriyo Semarang ini sebesar Rp 5.000 / orang. Dengan membayar tiket masuk yang murah tersebut, wisatawn sudah dapat menikmati keindahan disana yang tak terlupakan.
Mengenai Jam Buka Curug Gondoriyo Semarang dibuka pada 08.00 - 24.00 WIB.
Lokasi Curug Gondoriyo
Alamat curug gondoriyo berada di Desa Gondoriyo, Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang, Jawa Tengah. Berjarak sekitar 20 Km dari pusat kota Semarang dan membutuhkan waktu perjalanan sekitar 40 Menit.
Mengenai Rute Curug Gondoriyo bisa dimulai dari Tugu Muda Semarang. Pertama arahkan kendaraan anda menuju arah bundaran Kalibanteng. Kemudian ambil Jalan Semarang-Kendal, saat tiba di Traffic Light Tugu ambil arah ke Jalan Prof Hamka, lurus terus dan ambil jalan ke arah Masjid Kapal. Dari masjid tersebut sudah banyak petunjuk jalan menuju Curug Gondoriyo.
Galeri Foto Curug Gondoriyo Semarang Jawa Tengah
Curug Gondoriyo Semarang |
Lokasi Curug Gondoriyo |
Wisata Hits Semarang Jawa Tengah |
Curug Gondoriyo Ngaliyan |
Spot Foto Instagramable Di Curug Gondoriyo |
Demikian informasi tentang Curug Gondoriyo beserta Harga Tiket Masuk Curug Gondoriyo Semarang Terbaru. Tetap kunjungi wisatainfo untuk mendapatkan informasi tempat wisata menarik lainnya.